Hadiri Sidang di MPR/DPR, Jokowi Pakai Baju Adat dari Tanimbar Maluku

Tak Berkategori114 Dilihat

Rabu, 16 Agustus 2023 – 09:22 WIB

Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali memakai baju adat untuk menghadiri Sidang di Gedung MPR/DPR RI, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat pada Rabu, 16 Agustus 2023. Kini, Jokowi memakai baju adat dari Maluku.

Baca Juga :

500 Orang Teladan dari Seluruh Indonesia Hadir di Sidang Tahunan MPR-DPR-DPD RI 2023

“Bapak Presiden menggunakan baju adat dari daerah Tanimbar Maluku,” kata Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin.

Tampak, Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana untuk mengikuti Sidang Tahunan MPR RI, Sidang Bersama DPR/DPD RI, dan Sidang Paripurna DPR RI Tahun 2023. Begitu turun dari mobil, Jokowi bergandengan tangan jalan bareng Iriana yang memakai baju adat warna kekuningan. 

Baca Juga :

Jokowi: Saya Bukan Lurah, Saya Presiden Republik Indonesia!

SIDANG TAHUNAN MPR RI, SIDANG BERSAMA DPR RI – DPD RI

Lalu, Jokowi disambut Wakil Presiden Ma’ruf Amin serta istrinya Hj. Wury Estu Handayani, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet), Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti. Sedangkan, Ketua DPR RI, Puan Maharani belum terlihat menyambut Jokowi di lantai bawah Gedung Kura-kura.

Baca Juga :

Pidato di Sidang Tahunan, Bamsoet Usul Kembalikan MPR Jadi Lembaga Tertinggi Negara

Selain itu, Jokowi juga disambut Menteri Pertahanan Prabowo Subianto; Wakil Ketua MPR RI, Ahmad Muzani, Wakil Ketua MPR RI, Yandri Susanto dan Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad.

Pidato Presiden Jokowi di Sidang Tahunan MPR RI 2023

Jokowi Sindir Fotonya Dipasangkan Dengan Capres di Banyak Tempat: Sampai di Tikungan Desa

Presiden Joko Widodo, menyinggung banyaknya foto dirinya, dipasang berdampingan dengan capres di berbagai daerah. Dirinya mengaku kerap kali diseret dalam urusan politik.

img_title

VIVA.co.id

16 Agustus 2023



Quoted From Many Source

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *